Analisis Pengaruh Keberadaan Bukaan Median Pada Ruas Jalan Utama Perkotaan (Kasus Kemacetan Pada Ruas Jalan Urip Sumoharjo Kota Makassar)

Authors

  • Andi Ibnu Habib Program Magister Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia Author
  • Lambang Basri Said Program Magister Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia Author
  • Ilham Syafei Program Studi Teknik Sipil Universitas Muslim Indonesia Author

DOI:

https://doi.org/10.33096/6pjb9004

Keywords:

Karakteristik, kepatuhan, petugas, rambu-marka, geometris

Abstract

Permasalahan yang terjadi adalah ribuan kendaraan sering terjebak macet di Jalan Urip Sumoharjo mulai dari jembatan Fly Over menuju Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar. Kemacetan di ruas jalan tersebut dipicu adanya sejumlah kendaraan yang berputar arah, di U-Turn atau titik putar balik depan kampus Universitas Bosowa, depan Kampus Universitas Muslim Indonesia, depan kantor Gubernur Sulawesi Selatan dan beberapa U-Turn lainnya pada ruas jalan utama Kota Makassar. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh Karakteristik, Kepatuhan, Peran Petugas, dan Keberadaan Rambu serta Dimensi Geometris jalan pada Bukaan Median (U-Turn) terhadap Kemacetan di Ruas Jalan Urip Sumoharjo Kota Makassar. Metode penelitian, yaitu analisis deskriptif kualitatif menggunakan instrument kuisioner. Hasil penelitian yang diperoleh sebagai berikut: variabel Perilaku memiliki koefisien sebesar 0,214 atau 21,4% terhadap Kemacetan, variabel Kepatuhan memiliki koefisien sebesar 0,171 atau 17,1% terhadap Kemacetan, variabel Peran Petugas memiliki koefisien sebesar 0,219 atau 21,9%. terhadap Kemacetan, variabel Rambu-Marka memiliki koefisien sebesar 0,235 atau 23,5% terhadap Kemacetan, dan variabel Geometris Jalan memiliki koefisien sebesar 0,163 atau 16,3% terhadap Kemacetan.

References

Alkam, R. B., Marhabang, M. I., & Ikhwan, M. (2021). Pengaruh Pergerakan Putar Balik Arah terhadap Kinerja Ruas Jalan Letjen Hertasning Kota Makassar. PENA TEKNIK: Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Teknik, 6(2), 76. https://doi.org/10.51557/pt_jiit.v6i2.805

Firgian, H., Sulandari, E., & Mayuni, S. (2014). Evaluasi Keberadaan Rambu dan Marka Jalan di Kota Pontianak. Evaluasi Keberadaan Rambu Dan Marka Jalan Di Kota Pontianak, 207392(1), 1–14.

Putra, A. D., Sulistyorini, R., & Sebayang, S. (2012). Pengaruh Pelebaran Ruas Jalan Terhadap Pengurangan Kemacetan di Jalan Teuku Umar Kota Bandar Lampung.

Sari, F. N. (2016). Peran Polisi Lalu Lintas Menangani Penertiban Di Kota Samarinda. EJournal Administrasi Negara, 4(3), 4648–4660.

Sharma, V. K., Mondal, S., & Gupta, A. (2017). ANALYSIS OF U-TURNING BEHAVIOUR OF VEHICLES AT MID-BLOCK MEDIAN OPENING IN SIX LANE URBAN ROAD: A CASE STUDY. International Journal for Traffic & Transport Engineering, 7(2).

Shinta, N. L. P., Linggasa, M. I. D., Limawan, H., & Antonius, A. (2019). Persepsi Pengemudi Terhadap Bangunan Pelengkap Jalan Di Tol Cipularang. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 2(1), 64–73. https://doi.org/10.24912/jbmi.v2i1.4318

Steenbrink, P. A. (1974). Transport network optimization in the Dutch integral transportation study. Transportation Research, 8(1), 11–27.

Tamin, O. Z., & Nahdalina. (1998). Analisis Dampak Lalu Lintas (Andall). Jurnal Perencanaan Wilayah Dan Kota, 5, 16–25.

Ukpata, J. O., & Etika, A. a. (2012). Traffic Congestion in Major Cities of Nigeria. Journal of Engineering and Technology, 2(8), 1433–1438.

Downloads

Published

2021-10-31

Similar Articles

1-10 of 17

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 > >>