Analisis Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan dan Loyalitas Penumpang pada Terminal (Kasus Terminal Regional Daya Makassar)
DOI:
https://doi.org/10.33096/qb3wkr73Keywords:
Fasilitas, loyalitas, terminal, kepuasan penumpangAbstract
Pemerintah Kota Makassar menyediakan salah satu fasilitas sebagai tempat penumpang mengambil moda, perpindahan moda, dan sebagai simpul dari sistem jaringan transportasi yaitu Terminal Regional Daya Makassar. Keberadaan Terminal Regional Daya Makassar saat ini banyak menuai sorotan. Sebagian pengguna jasa dan pengamat mengungkapkan bahwa Terminal Regional Daya ini terkesan kumuh dan tidak ada pemeliharaan atau perawatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pelayanan penumpang mencakup keberadaan fasilitas, ketanggapan, kehandalan, keamanan, sikap empati, efektifitas, dan aksesibilitas terhadap kepuasan pengguna jasa. Metode penelitian yaitu metode analisis deskriptif kualitatif. Hasil menunjukkan model regresi yaitu: Y = 1,375+ 0,070X1 + 0,070X2 + 0,154X3+ 0,174X4 + 0,065X5+ 0,132X6 + 0,177X7 dan (R2 = 0,946 atau 94,6%.). Berdasarkan persamaan regresi linier berganda dari hasil dianalisis, variabel-variabel yang dominan mempengaruhi kepuasan penumpang pada Terminal Regional Daya Kota Makassar adalah variabel kehandalan petugas (X1), jaminan keamanan (X4), dan aksesibilitas (X7).
References
Aslan, M., Madani, M., & Aksa, N. (2015). Peran Pemerintah Dalam Pengelolaan Terminal Di Terminal Regional Daya Kota Makassar. Kolaborasi: Jurnal Administrasi Publik, 1(3).
Fuada, I. (2017). Implementasi strategi Unit Pelaksana Teknis (UPT) terminal bus ‘Bulupitu’Purwokerto dalam mewujudkan pelayanan prima. Universitas Jenderal Soedirman.
H, Maryam. (2020). Analisis Peminatan Stakeholder Terhadap Efektivitas Pemanfaatan Terminal Penumpang Di Kabupaten Pangkep (Studi Kasus Terminal Penumpang Pangkajene Kab. Pangkep). 4(1), 121–128. https://doi.org/10.31219/osf.io/6gx8a
Ofyar, Z. T. (2000). Perencanaan dan Pemodelan Transportasi. ITB Bandung.
Parasuraman, A., Zeithaml, V. A., & Berry, L. L. (1985). A conceptual model of service quality and its implications for future research. Journal of Marketing, 49(4), 41–50.
Priatama, A. N., Lafitri, D., Hartantri, K. S., & Budi, A. P. (2019). Kinerja Pelayanan Terminal Angkutan Umum di Indonesia. Prosiding Forum Studi Transportasi Antar Perguruan Tinggi.
Putra, H. P. (2018). Implementasi Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Terhadap Pengendara Yang Tidak Memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) di Kota Semarang. Universitas Negeri Semarang.