Pengaruh Bahan Tambah Polimer Ethylene Vinyl Asetate (EVA) pada Campuran Aspal Beton AC-WC Terhadap Pengujian Indirect Tensile Strength (ITS) dan Durabilitas
DOI:
https://doi.org/10.33096/4zwfyv50Keywords:
Polimer, Ethylene Vinyl Acetate, Durabilitas, Asphalt concrete- Wearing Course, ITSAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tegangan tarik aspal beton terhadap bahan tambah Polimer EVA dan untuk mengetahui pengaruh Polimer EVA terhadap durabilitas campuran Asphalt concrete - Wearing Course (AC-WC). Metode Penelitian yang digunakan ialah metode eksperimen terhadap penggunaan bitumen modifikasi polimer EVA sebagai bahan tambah pada campuran untuk lapisan Aspal Beton AC-WC.Hasil analisis variasi bahan tambah pencampuran dengan penambahan EVA, hasil pengujian Indirect Tensile Strength (ITS) nilai tinggi untuk tegangan tarik berada di 4% dengan nilai 44645,93 Kpa dan untuk regangan berada di 4% dengan nilai 0,01058 Kpa untuk nilai regangan yang baik. Dan dari analisi pengaruh penambahan bahan tambah EVA, hasil pengujian Durabilitas pada campuran aspal beton dengan kadar bahan tambah optimum EVA 4% setelah mengalami serangkaian periode perendaman pada durasi 24 jam, 48 jam, 96 jam dan 144 jam memenuhi spesifikasi Bina Marga 2018 minimum 75%. Sedangkan dilihat dari penggunaan tanpa variasi bahan tambah EVA yaitu normal mengalami penurunan mutu pada 48 jam dimana tidak memenuhi spesifikasi Bina Marga 2018 yaitu 75%. Tetapi penambahan kadar bahan tambah optimum bahan tambah EVA 4% dapat meningkatkan nilai durabilitas berdasarkan parameter Indeks Kekuatan Sisa.
References
Ardian, M., Setyawan, A., & Sarwono, D. (2016). Pengaruh Bitumen Modifikasi Polimer Ethylene Vinyl Acetate (Eva) Pada Asphalt Concrete Terhadap Karakteristik Marshall. E-Jurnal Matriks Teknik Sipil, 544–552.
Alifuddin Andi, Arifin Winarno. (2020). Analisa Durabilitas Campuran Split Mastic Asphalt (SMA) Terhadap Pengunaan Serat Selulosa. Jurnal Teknik Sipil MACCA
Besouw, G. V., Manoppo, M. R. E., & Palenewen, S. C. N. (2019). Pengaruh Modulus Kehalusan Agregat terhadap Penentuan Kadar Aspal pada Campuran Jenis AC-WC. Jurnal Sipil Statik, 7(4), 481–490.
Li, F., Zhu, W., Zhang, X., Zhao, C., & Xu, M. (1999). Shape Memory Effect of Ethylene-Vinyl Acetate Copolymers. Journal of Applied Polymer Science, 71(7), 1063–1070.
Widianty, D., Wahyudi, M., & Setiawan, A. (2018). Kinerja Campuran Beton Aspal Wearing Course dengan Tambahan Serbuk Serat Pelepah Batang Pisang Performance of Asphalt Concrete Wearing Course Mixtures with additional Banana Stems Fiber Powder. Spekltrum Sipil Vol 5, 5(1), 11–22.
Widianty, D., Yuniarti, R., Akmaluddin, A., Prabowo, A., & Rawiana, S. (2020). Analisis Karakteristik Marshall pada Beton Aspal Lapis Pengikat (Asphalt Concrete-Binder Course) menggunakan Aspal Modifikasi Serbuk Serat Pelepah Batang Pisang. Jurnal Sains Teknologi & Lingkungan, 6(1), 85–95.