Tinjauan Perencanaan Substruktur Menggunakan Pondasi Sumuran Pada Gedung Education Center Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin

Authors

  • Abd Karim Hadi Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia Author
  • Siti Azizah Salsabila Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia Author
  • Yustika Febriyanti Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia Author

DOI:

https://doi.org/10.33096/tcfr9m13

Keywords:

Pondasi, daya dukung tanah, pondasi sumuran, bored pile

Abstract

Penelitian ini membahas pondasi pada pembangunan Gedung Education Center Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin yang menggunakan pondasi bored pile, dan dibandingkan dengan pondasi sumuran.. Penulis mengangkat judul penelitian ini dengan judul “Tinjauan Perencanaan Substruktur Menggunakan Pondasi Sumuran Pada Gedung Education Center Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin”. Secara umum, tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan perencanaan pondasi sumuran dan bored pile. Secara khusus, untuk mencapai tujuan umum tersebut maka dibuat sub tujuan yang merupakan rincian tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) Mengetahui bagaimana merencanakan pondasi sumuran pada perencanaan substruktur Gedung Education Center Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin. 2) Menganalisis perbandingan daya dukung pondasi serta biaya struktur antara pondasi sumuran dengan existing. Dalam metode penelitian terdapat data umum, metode pengumpulan data, data penunjang, tahap kegiatan perencanaan dan bagan alir penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pondasi sumuran hanya menggunakan satu pondasi untuk setiap Pile Cap. Pondasi sumuran dari aspek biaya lebih mahal 5% atau Rp.28.056.719,88 dibandingkan Bored Pile.

References

Bahtiar Abdilah, M., Azizi, A., & Agus Salim F, M. A. (2020). An Analysis on Caisson Foundation Carrying Capacity Through Aoki and De Alencar Methods (A Case Study: Kali Keruh Plompong Bridge Project, Sirampog, Brebes). 1(1), 39–48. http://jurnalnasional.ump.ac.id?index.php/civeng

Hasanah, H. (2016). TEKNIK-TEKNIK OBSERVASI (Sebuah Alternatif Metode Pengumpulan Data Kualitatif Ilmu-ilmu Sosial). Jurnal At-Taqaddum , 8(1), 22–46.

Idham Cholid, M., Winarto, S., Cahyo, Y. S., & Iwan Candra, A. (2020). Perencanaan Pondasi Sumuran pada Proyek Pembangunan Gedung Asrama Balai Pembangunan SDM dan Pertanian Bantul DIY. JURMATEKS, 3(1).

Junaid, A. (2021). Perbaikan dan Perkuatan Fondasi Tiang Bor pada Bangunan Gedung Perkuliahan dengan Penambahan Tiang Pancang Bulat. Bulletin of Civil Engineering, 1(2), 55-59. https://doi.org/10.18196/bce.v1i2.12483

Muluk, M., Hamid, D., Satwarnirat, S., Dalrino, D., & Santi, M. (2020). STUDI PERBANDINGAN PONDASI TIANG PANCANG DENGAN PONDASI BORE PILE (STUDI KASUS: PELAKSANAAN PEMBANGUNAN PONDASI TOWER GRAND KAMALA LAGOON-BEKASI). Jurnal Teknik Sipil ITP, 7(1), 26–33. https://doi.org/10.21063/JTS.2019.V701.04

Parlinus Waruwu, P., & Tanjung, D. (2022). Analisa Daya Dukung Pondasi Sumuran pada Proyek Pembangunan Gudang di Kabupaten Deli Serdang. JURNAL TEKNIK SIPIL (JTSIP), 1(1), 8–14.

Simalango, S. P., Purba, A., & Sawito, K. (2021). Studi Perencanaan Pondasi Sumuran Pada Pembangunan Gedung Bertingkat Tinggi (Perbandingan Antara Pondasi Tiang Pancang dan Pondasi Sumuran). Jurnal Rekayasa Konstruksi Mekanika Sipil (JRKMS), 4(1), 21–29.

Yuda Trinanda, A. (2021). Tinjauan Daya Dukung Pondasi Sumuran pada Gedung-X di Kota Bukittinggi. Jurnal RIVET (Riset Dan Invensi Teknologi), 01(01), 26–31. https://doi.org/https://doi.org/10.47233/rivet.v1i01.237

Downloads

Published

2023-10-31

Similar Articles

1-10 of 27

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)